Tips Menarik Sygma Daya Insani

Telah Dirangkum Berbagai Tips  Agar Sehat dan Banyak Rejeki Sesuai Syariat Islam. Coba sekarang!

Telah Dirangkum Berbagai Tips Agar Sehat dan Banyak Rejeki Sesuai Syariat Islam. Coba sekarang!

Oleh administrator | Kamis, 17 November 2016 06:00 WIB | 97367 Views

Tiga hal yang membawa penyakit, Empat hal yang merusak badan, Empat hal yang menarik rejeki, Tiga hal yang menjauhkan rejeki:

Telah Dirangkum Berbagai Tips  Agar Sehat dan Banyak Rejeki Sesuai Syariat Islam. Coba sekarang!

 

Tiga hal yang membawa penyakit

  1. Banyak bicara
“Janganlah kalian banyak bicara tanpa berdzikir kepada Allah, karena banyak bicara tanpa berdzikir kepada Allah membuat hati menjadi keras, dan orang yang paling jauh dari Allah adalah orang yang berhati keras.”[HR Tirmidzi]
  1. Banyak tidur
“Di dunia mereka sedikit sekali tidur diwaktu malam. Dan selalu memohonkan ampunan di waktu pagi sebelum fajar.” (QS. Adz Dzariyat : 17-18)
  1. Banyak makan
“Karena kekenyangan membuat badan menjadi berat, hati menjadi keras, menghilangkan kecerdasan, membuat sering tidur dan lemah untuk beribadah”(Imam Syafi’i)
 

Empat hal yang merusak badan

  1. Duka
“Janganlah kamu bersikap lemah, dan janganlah (pula) kamu bersedih hati, padahal kamulah orang-orang yang paling tinggi (darjatnya), jika kamu orang-orang yang beriman.” (QS.Ali ‘Imran:139)
  1. Sedih
“Janganlah kamu bersedih, sesungguhnya Allah bersama kita.”(At-Taubah:40)
  1. Lapar
“Karena kekenyangan membuat badan menjadi berat, hati menjadi keras, menghilangkan kecerdasan, membuat sering tidur dan lemah untuk beribadah”(Imam Syafi’i)
  1. Tidak tidur malam
”Bahwasannya Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wasallam membenci tidur sebelum shalat isya’ dan mengobrol setelahnya” (HR. Bukhari dan Muslim).
 

Empat hal yang menarik rejeki

  1. Qiyamulail
(Ingatlah), ketika kamu memohon pertolongan kepada Tuhanmu, lalu diperkenankan-Nya bagimu: “Sesungguhnya Aku akan mendatangkan bala bantuan kepada kamu dengan seribu malaikat yang datang berturut-turut.” (Al Anfal 9)
  1. Banyak istighfar
”Barangsiapa yang senantiasa beristighfar, maka Allah akan memberikan kegembiraan dari setiap kesedihannya, dan kelapangan bagi setiap kesempitannya, dan memberinya rizki dari arah yang tiada disangka-sangka.”(HR.Abu Daud, Ibnu Majah dan Ahmad).
  1. Biasa bersedekah
“Sedekah dari seorang Muslim menigkatkan (hartanya) dimasa kehidupannya. Dan juga meringankan kepedihan saat maut (Sakratulmaut), dan melauinya (sedekah) Allah menghilangkan perasaan sombong dan egois.” (Fiqh-us-Sunnah vol. 3, hal 97)
  1. Berdzikir waktu awal pagi dan petang
Al Hafizh Abu Thohir mengatakan bahwa hadits ini hasan.
Barangsiapa yang mengucapkan dzikir ini ketika pagi dan petang hari sebanyak empat kali, maka Allah akan membebaskan dirinya dari siksa neraka. (HR. Abu Daud no. 5069)
 

Tiga hal yang menjauhkan rejeki:

  1. Tidur di waktu pagi
Lakukanlah ibadah (secara kontinu) di waktu pagi dan waktu setelah matahari tergelincir serta beberapa waktu di akhir malam.” (HR. Bukhari no. 39)
  1. Sedikit solat
“…karena sesungguhnya Allah akan menjadikan kebaikan di rumahnya itu lantaran sholat sunahnya." (HR. Muslim).
  1. Malas
“Sesungguhnya Saqar itu adalah salah satu bencana yang amat besar, sebagai ancaman bagi manusia. (Yaitu) bagi siapa di antaramu yang berkehendak akan maju atau mundur." (QS. Al-Mudatsir: 35-37)
Setiap kali ingin membuat maksiat ingat tiga ayat ini:
  1. “Tidakkah dia mengetahui bahwa Allah sedang melihat”
  2. “Siapa yang takut kepada kedudukan Tuhannya baginya dua syurga”
  3. “Siapa yang bertaqwa kepada Allah. Diajadikan baginya jalan penyelesaian”

Tips Menarik Lainnya
Produk Pilihan

Paket Buku Pintar Iman & Islam (B.

Detail
Rekomondasi Blog