Pengembangan Diri Sygma Daya Insani

Luruskan Niat Saat Berdagang

Luruskan Niat Saat Berdagang

Senin, 11 Juni 2018 23:22 WIB | 57040 Views

Niatkan berdagang untuk berdawah dan menjalin tali silaturrahim

Interduction me... Assalamualaikum, Ayah... Bunda... Perkenalkan nama saya Annisa biasa di panggil Nisa, profesi sebagai pejuang siroh atau lebih dikenal dengan singkatan SNC. Setelah membaca siroh nabawiyah saya merasa perlu berbagi ilmu kepada sodara2 saya sesama muslim. Mungkin ada yang sebel yah sama iklan2 yang suka tiba2 nongol di sosmed, tapi saya pribadi malah senang jika ada kerabat yang suka nawarin dagangan ke saya, karena tanpa kita sadari dari situlah terjalin tali silaturahim. Makanya Rasulullah memilih berdagang ???? karena dari berdagang kita mengenal orang lebih banyak lagi dan Rasulullah melakukan perdagangan untuk da'wahnya. Dengan berdagang kita meminimaliskan gosip loh... Biasanya orang ngegosip itu karena gak ada bahasan makanya berujung gosip tapi beda dengan pedagang. Setiap bertemu orang pasti yang dia bicarakan ga jauh2 dari dagangan. Dengan begitu berkurang lah pintu dosa gosip kita. Jadi saya harap buat Ayah bunda jangan kesal yah kalau ada yang menawarkan dagangan, hargai mereka karena disitu ada rezeki untuk mereka. Entah untuk makan atau membayar hutang. Jika tidak berkenan silahkan hargai tanpa komentar yang menyakitkan. Buat para pedagang, niatkan kalau dengan berdagang kita menjalin tali silaturahmi. Jadi jangan baper kalo ditolak dagangannya ???? Kalau tadinya sudah tahunan tak bertegur sapa dengan saudara atau teman2 kita, maka dengan berdagang kita sapa kembali teman2 kita yang entah ratusan atau bahkan ribuan kontaknya di hp kita. Yuk... Luruskan niat. Regard, Nisa Spirit Siroh Nabawiyah Community Wassalamu'alaikum

Produk Pilihan

Multi Set (24NR-RATU).

Detail